Sasar Milenial, KPU DIY Gelar KGTC di UNY
Yogyakarta, kpu.go.id - Mendorong pemilih muda aktif berpartisipasi dan menggunakan hak pilihnya di Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar kegiatan KPU Goes to Campus (KGTC).
KGTC di DIY yang pertama ini menyambangi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan dibuka langsung oleh Ketua Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Farid Bambang Siswantoro, Rabu (14/3/2018). Bertempat di Student Center UNY, KGTC juga dihadiri Wakil Rektor 3 UNY, Sumaryanto, beserta jajarannya serta mahasiswa yang tergabung dalam BEM dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) UNY. “Goes to Campus itu merupakan salah satu cara kami untuk memberikan pendidikan pemilih khususnya pemilih pemula agar aktif dalam pemilihan,” ujar Farid.
Menurut Farid, KGTC penting karena mahasiswa merupakan agen perubahan dan identik dengan kelompok yang memiliki pemikiran segar penuh inovasi. Dia mengungkapkan, KPU DIY telah merancang kegiatan untuk menyasar kaum milenial. “Kita punya medsos seperti web, twitter, facebook dan instagram untuk mensosialisasikan Pemilu serentak,” tutur Farid.
Tidak hanya itu, KPU DIY menurut Farid juga menyiapkan terobosan yang membuat pemilih muda tertarik terlibat menggunakan suaranya dalam Pemilu 2019. Dan KGTC merupakan salah satu cara efektif untuk menambah wawasan dan bisa menggerakkan anak muda dalam menentukan pilihannya.
Ditempat yang sama, Sumaryanto dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan KGTC sangat baik dalam mendidik pemilih pemula khususnya mahasiswa. Dia berharap setelah kegiatan ini para peserta mampu melakukan sosialisasi ke teman-teman satu kampus maupun satu organisasi.
Sumaryanto menambahkan, mahasiswa sebagai teladan di masyarakat harus bisa menjadi contoh dan mengajak publik untuk menggunakan hak pilihnya. “Karena kalian ini adalah pelaku utama dalam pembangunan masyarakat,” tambahnya.
Selain penyampaian materi mengenai ajakan untuk menjadi pemilih yang terhindar dari isu SARA, golput, money politics, dan informasi mengenai pemutakhiran data pemilih, dibagikan juga doorprise yang diikuti dengan kuis interaktif serta penampilan yel-yel dari perwakilan organisasi mahasiswa yang dipandu langsung secara meriah oleh Sekretaris KPU DIY Retno Setijowati. “Saya sangat senang diundang dalam agenda KPU Goes to Campus karena bisa menambah wawasan tentang pemilu saya juga bisa menyampaikan aspirasi saya langsung kepada KPU,” ujar Ghifari Jaelani, UKM Pramuka UNY. (kpu diy/ed diR)
Bagikan:
Telah dilihat 1,185 kali